Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

5 Cara Terbaik Dalam Memperbaiki HP Xiaomi Redmi 4A Mati Total Terkena Air (Update 2022)

Cara Memperbaiki Xiaomi Redmi 4A Mati Total Terkena Air - Halo agan/sis berjumpa kembali dengan Dfixed. Kali ini kita akan mencoba membahas masalah kerusakan ponsel smartphone xiaomi redmi 4A mati total karena terkena air.

Kerusakan seperti ini pasti secara sengaja atau tidak di sengaja bisa saja terjadi. Bisa di sebabkan kelalaian kita di saat memegang ponsel sehingga masuk ke dalam air. Atau mungkin ada tuh agan/sis yang doyan bawa ponsel di saat di kamar mandi.
 

Dan bisa saja ponsel tergelincir ke dalam bak mandi karena licin. Dan pastinya air akan sangat cepat meresap ke sisi dalam ponsel smartphone xiaomi redmi 4A yang agan/sis miliki. Dan membuat kerusakan pada komponen internal.

Jika kondisi ni dibiarkan dalam waktu lama akan semakin memperparah kondisi ponsel.
 

Lalu bagaimana cara untuk menyelamatkan ponsel smartphone xiaomi redmi 4A yang mati total terkena air?

Untuk langkah perbaikan nya maka agan/sis harus secepat mungkin mengangkat ponsel dari air dan segera keringkan di bawah panas matahari. Itu sebagai langkah awal agar ponsel tidak mengalami kerusakan yang lebih parah.

Namun disini Dfixed akan memberikan cara perbaikan yang lebih detail bagaimana memperbaiki kerusakan smartphone Xiaomi Redmi 4A mati total.
 

1.LAKUKAN PEMBONGKARAN PADA SELURUH BAGIAN PONSEL

Cara Memperbaiki Xiaomi Redmi 4A Mati Total Terkena Air

Cara ini bisa dilakukan dengan perlengkapan alat seperti obeng dan pinset. Segera lakukan pembongkaran pada ponsel xiaomi 4A dan segera lepas soket baterai agar tegangan tidak terus menerus di salurkan ke papan PCB komponen. Hal ini untuk menghindari terjadinya korslet.

Setelah seluruh bagian dari ponsel sudah terlepas semua maka tahap berikut nya yaitu melakukan pembersihan pada papan PCB.


2.BERSIHKAN KOMPONEN DAN PAPAN PCB

Cara Memperbaiki Xiaomi Redmi 4A Mati Total Terkena Air
Lakukan pembersihan pada papan PCB atau motherboard ponsel xiaomi redmi 4A agar endapan air bisa segera kering. Agan/sis bisa memberikan cairan alkohol atau cairan bensin . dan biasanya Dfixed selalu menggunakan cairan bensin, karena lebih cepat kering dan lebih gampang menghilangkan sisa air yang mengendap di sela-sela komponen. Lakukan perendaman pada papan PCB ponsel dengan cairan alkohol atau bensin tadi pada sebuah wadah, lalu bantu dengan menyikat nya dengan kuas atau sikat gigi bekas.  Agar kondisi mothetboard kembali bersih dan terhindar dari terjadinya korosi atau karat pada jalur dan komponen.

Setelah selesai maka keringkan kembali papan PCB ponsel di bawah panas matahari atau bisa menggunakan uap panas dari hairdryer, kalau agan/sis punya.
 

3.PERIKSA SETIAP SOKET DAN KABEL FLEXIBEL

Bersihkan Soket LCD xiaomi redmi 4A
Langkah berikut nya lakukan pemeriksaan pada setiap soket yang ada di papan PCB ponsel. Seperti soket kamera, soket tombol power dan volume, soket baterai, soket LCD, soket touchscreen dan juga soket port charger. Amati semua bagian tersebut apakah terjadi kerusakan, apabila terjadi kerusakan maka agan/sis bisa melakukan perbaikan dengan melakukan solder ulang atau lakukan trik jumper agar kondisi jalur kembali terhubung.

Dan juga lakukan pemeriksaan pada kabel Flexibel terutama pada bagian LCD, jika terjadi kerusakan pada pin konektor LCD maka lakukan solder ulang juga.
 

4.PERIKSA KONDISI TOUCHSCREEN

Sering terjadi apabila ponsel terkena air akan mengakibatkan touchscreen bermasalah, mungkin saja telah terjadi kerusakan pada jalur dan juga soket. Maka lakukan penerapan yang sama yaitu bersihkan soket dan periksa kabel flexibel, jika terjadi korosi lakukan jumper dengan kabel dan juga solder ulang. Cara lengkap perbaikan touchscreen bisa kamu cek melalui artikel tutorial perbaikan touchscreen yang telah rilis. 

5.RAKIT KEMBALI PONSEL DAN UJI KONDISI

Jika agan/sis sudah merasa melakukan semua step pembersihan pada papan PCB dan perbaikan pada soket dan kabel flexibel yang mengalami korosi. Maka langkah selanjutnya merakit kembali ponsel ke posisi semula dan uji kondisi. Coba tes nyalakan ponsel xiaomi redmi 4A dan apakah ponsel bisa menyala? 

Dan uji juga kondisi layar LCD,toucscreen, sinyal,speaker,kamera,port charger, mic agar agan/sis bisa mengetahui apa saja yang perlu di perbaiki lagi. Namun jika semua fungsi berjalan normal maka segera tutup ponsel dan kecangkan baut nya. Maka ponsel sudah bisa digunakan kembali, dan jangan di bawa ke kamar mandi lagi ya hehehehe.

Catatan tambahan:
jika agan/sis tetap tidak mendapatkan hasil terbaik dari proses perbaikan diatas seperti layar LCD tidak tampil atau touchscreen tidak berfungsi maka solusi nya coba ganti LCD atau touchscreen xiaomi redmi 4A nya.

Dan jika ponsel tetap tidak bisa menyala kemungkinan besar telah terjadi kerusakan pada IC power atau komponen internal pendukung lainya. Maka diperlukan pemeriksaan yang lebih mendalam. Atau agan/sis bisa membawa ponsel xiaomi redmi 4 mati total tadi ke toko service ponsel terdekat di tempat agan/sis tinggal ya.

Demikianlah cara memperbaiki ponsel xiaomi redmi 4A mati total terkena air, semoga bisa bermanfaat bagi agan/sis semua ya.  Dan tetap kunjungi halaman www.dfixed.com untuk mendapat informasi terbaik lainnya. Thanks.

Posting Komentar untuk "5 Cara Terbaik Dalam Memperbaiki HP Xiaomi Redmi 4A Mati Total Terkena Air (Update 2022)"